Plt. Kepala BKN Saksikan Anugerah Meritrokasi Instansi Pemerintah Tahun 2023
Yogyakarta – Humas BKN, Bersama Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (ASN), Plt. Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Haryomo Dwi Putranto menyaksikan pemberian Anugerah Meritrokasi 2023. Terkait penerapan meritokrasi tahun ini, Ketua ASN Agus Pramusinto menyampaikan saat ini meritokrasi di Indonesia memasukai fase transisi penting, disahkannya Undang – Undang No 20 Tahun 2023 tentang ASN mengubah manajemen ASN secara substansial.
“Penting bagi kita untuk memastikan bahwa perubahan ini mendukung penguatan bukan pelemahan sistem Meritokrasi. Kita harus menjadi teladan terutama menjelang pemilu serentak untuk menunjukan pelayanan publik yang objektif, adil dan bebas dari pengaruh politik. ASN dan khususnya pejabat pembina kepegawaian sebagai abdi negara memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas dan kepercayaan publik terhadap sistem pemerintahan,” terangnya dalam acara Anugerah Meritrokasi 2023, Kamis (07/12) di Yogyakarta.
Senada dengan pernyataan tersebut, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X yang juga turut hadir menjelasakan aspek penerapan meritokrasi di lingkup instansi pemerintah DIY. Menurutnya konsekuensi dari pembaruan fungsinya itu adalah terwujudnya perilaku bermatabat dari ASN atas dasar tegaknya nilai – nilai integritas yang menjujung tinggi kejujuran, nurani rasa malu, nurani rasa bersalah dan berdosa jika melakukan penyimpangan. Dengan demikian ASN bukan sekedar pekerja kantoran tetapi juga insan peradaban.
“Integritas diri ASN menunjukan sikap anti kebodohan dan kemiskinan yang bentuk watak anti korupsi dan penyalahgunaan wewenang. Inovasi bisa mengacu pada PP nomor 38 tahun 2017 tentang inovasi daerah artinya inovasi harus dalam rambu – rambu dan frame regulasi yang ada. Secara struktural pembinaan ASN adalah sekda padahal ketika masih berlabel PNS pembinaan berada di tangan Kepala Daerah. Fungsi ASN juga diperluas menjadi pelaksana kebijakan publik, pelayan publik dan perekat bangsa,” imbuhnya.
Penulis: egi
Editor: des