Ombudsman RI Percayakan BKN untuk Selenggarakan Seleksi Calon Asisten
Jakarta–Humas BKN, Pelaksanaan seleksi Calon Asisten Ombudsman Republik Indonesia (RI) diselenggarakan di BKN Pusat pada Senin (28/3/2022). Sebanyak 357 peserta hadir dari total 411 peserta yang mengikuti tes dengan sistem Computer Assisted Test (CAT). Ketua Ombudsman RI , Mokhammad Najih mengungkapkan bahwa proses seleksi telah dilaksanakan mulai dari pendaftaran di bulan Februari, hingga pelaksanaan seleksi CAT saat ini.
Tidak hanya mempercayakan seleksi di BKN Pusat saja, Najih menuturkan bahwa seleksi diselenggarakan serentak di 32 titik lokasi lainnya berdasarkan perwakilan tiap provinsi di Indonesia. Penyelenggaraan seleksi CAT ini diharapkan menjadi bagian proses rekrutmen terbaik untuk menghasilkan calon asisten yang berkompeten. “Ombudsman RI diberi kewenangan untuk mengawasi pelayanan publik. Untuk itu kami butuh sosok calon asisten yang mempunyai komitmen dan integritas yang dapat dipertanggungjawabkan, sehingga asisten memiliki talenta, kualitas dan karakter yang terbaik,” ujarnya.
Mendukung pernyataan Najih, Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian, Suharmen mengatakan bahwa ada beberapa hal yang disempurnakan dari sistem CAT yang dilakukan oleh tim IT BKN sendiri tanpa menggunakan pihak ketiga. “Peserta tidak bisa mengakses internet, pola komunikasi data menggunakan virtual private network(VPN) khusus untuk menghindari terjadinya intervensi dari orang-orang yang tidak bertanggungjawab. Soal yang masuk akan diacak dari sistem, jadi antara satu peserta dengan peserta yang lain tidak akan sama,” terangnya.
Suharmen menambahkan, tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan yang diberikan oleh Ombudsman RI untuk menyelenggarakan seleksi calon asisten, “Kami berkomitmen melaksanakan seleksi sesuai standar yang sudah kami tuangkan dalam SOP yang dimiliki oleh BKN,” tutupnya. jas