CPNS BKN Harus memiliki Passion dan Semangat Untuk Melakukan Perubahan Pelayanan Publik
Jakarta – Humas BKN, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) membuka Pengarahan dan Pembekalan Orientasi CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) BKN Formasi Tahun 2019 dan CPNS Lulusan PKN STAN Tahun 2020 pada Rabu (6/01/2021) di BKN Pusat. Pembekalan dan Orientasi ini dilaksanakan selama 2 hari dan dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat, usai Senin sebelumnya seluruh CPNS peserta orientasi menjalani tes Swab di BKN Pusat.
Dalam arahannya, Kepala BKN Bima H. Wibisana berpesan agar para CPNS memiliki passion dan semangat untuk ikut melakukan perubahan pelayanan publik, memiliki disiplin tinggi, menjauhi perilaku radikalisme, bersikap netral, dan menjunjung tinggi UUD dan Pancasila sebagai landasan negara serta menjaga integritas.
“BKN adalah keluarga, bekerjalah secara tim dan penuh semangat, berkompetisi secara fair dan bentuk karakter dengan kuat. Jadilah Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bisa memberikan inspirasi bagi yang lainnya dalam menjalankan pelayanan publik yang baik,” pesan Kepala BKN kepada para CPNS.
Pembekalan dan Pengarahan Orientasi CPNS BKN hari ini diisi dengan pemaparan tugas dan fungsi BKN oleh para pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pimpinan Tinggi Pratama BKN serta disaksikan secara langsung dan melalui media daring baik Pusat maupun daerah. Para CPNS BKN ini mulai memasuki masa orientasi kerja selama 1 tahun, sebelum nantinya ditempatkan pada unit kerja dan formasi yang dilamar. nsp/des/end