skip to Main Content

Delegasi Sarawak Studi Banding Pelayanan Publik di Indonesia ke BKN

Jakarta – Humas BKN, Delegasi Sarawak Malaysia sambangi kantor pusat Badan Kepegawaian Negara (BKN) guna membahas isu seputar Strategic Benchmarking dan Working Visit, Rabu (31/07/2024). Kunjungan delegasi negara tetangga itu diterima oleh tim perwakilan BKN mulai dari Deputi Bidang Mutasi Kepegawaian Aris Windianto; Kepala Kantor Regional V BKN Paryono; Direktur Pengawasan dan Pengendalian I Respanti Yuwono; Kepala Pusat Perencanaan Kebutuhan ASN Mohammad Ridwan, hingga sejumlah pegawai dari unit kerja BKN.

Pada pertemuan tersebut, Aris menyampaikan bahwa BKN patut bangga menjadi tuan rumah untuk berbagi ilmu, pengalaman, dan praktik terbaik dengan Suruhanjaya Perkhidmatan Awam Negeri Sarawak, Setiausaha Kerajaan Negeri Sarawak, serta Kedutaan Besar Malaysia di Indonesia. Di mana menurutnya hal ini bukan hanya sebatas komitmen bersama, tetapi sebagai bukti peran penting dalam meningkatkan pelayan publik di masing-masing negara.

Senada dengan itu, YBbg. Datu Dr. Muhammad Abdullah Bin Haji Zaidel selaku Deputy State Secretary of Sarawak (Economic Planning and Development) yakin bahwa Indonesia telah menunjukkan kemajuan yang luar biasa dalam proses transformasi pelayanan publik. “Kami percaya ke depannya akan berdampak dengan banyaknya negara lain yang akan belajar ke sini (Indonesia),” ujarnya. Ia berharap, kunjungan ini dapat mengadopsi contoh positif yang membuat pelayanan publik di lingkup instansi pemerintah Sarawak menjadi efisien, agile, dan looking forward seperti perkembangan pelayanan publik yang terjadi di Indonesia.

Dalam kunjungan ini Chairman of Public Service Commission (PSC) Sarawak, Datu Dr. Hajah Sabariah Putit, juga berkesempatan berbagi wawasan mengenai proses transformasi pelayanan publik di Sarawak. Salah satunya melalui studi banding ke beberapa negara yang memiliki indeks pelayanan publik terbaik di dunia. Indonesia menjadi salah satu negara yang diadopsi PSC dalam aspek bagaimana merekrut dan membangun pelayanan publik Sarawak yang dapat bersaing pasca-wabah COVID-19 yang melanda dunia.

Di akhir pertemuan, Aris menyampaikan dukungan dan kerja samanya, khususnya dalam menciptakan pelayanan yang lebih efektif dan responsif kepada masyarakat. “Saya yakin bahwa hubungan yang kita bangun serta pelajaran yang diperoleh selama kunjungan ini akan bermanfaat dan memberikan kontribusi yang signifikan,” simpulnya.

Penulis: app/dit
Foto: app/dit
Editor: tls/ds/des

Back To Top