Secara Bertahap Percepatan Layanan akan Diberlakukan di Seluruh Proses Bisnis Kepegawaian
Jakarta – Humas BKN, Plt. Kepala BKN Haryomo Dwi Putranto mengungkapkan bahwa saat ini BKN tidak hanya berfokus pada 3 (tiga) percepatan layanan kepegawaian saja seperti Kenaikan Pangkat, Mutasi dan Pensiun tetapi juga layanan kepegawaian lainnya. Bahkan ke depannya, Haryomo menyampaikan akan ada percepatan layanan untuk penerbitan Cuti Di Luar Tanggungan Negara (CLTN) dan Pengaktifan kembali pegawai.
“Saat ini BKN tengah lakukan pemangkasan layanan lainnya seperti pada layanan perbaikan nama, perbaikan tanggal lahir dan NIP, di mana keseluruhan percepatan layanannya juga telah terintegrasi pada SIASN,” terang Haryomo saat menghadiri Hari Jadi Kementerian PANRB ke-64, Kamis (27/7/2023) di Jakarta. Menurutnya, percepatan layanan kepegawaian yang dilakukan BKN ini dapat berjalan dengan baik karena kolaborasi dan sinergi bersama seluruh paguyuban, seperti LAN, KASN, ANRI, termasuk juga dengan KemenPANRB.
BKN sebagai bagian dari paguyuban Kementerian PANRB semakin diperkuat dengan adanya kolaborasi dan sinergi dalam percepatan layanan kepegawaian. Menanggapi hal tersebut, Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas juga mengapresiasi percepatan layanan kepegawaian yang dilakukan oleh BKN. menurutnya percepatan layanan kepegawaian yang dilakukan oleh BKN ini telah sejalan dengan tema yang diusung KemenPANRB, yakni ‘Bergerak Serempak untuk Reformasi Birokrasi Berdampak,” pungkasnya.
Terakhir, Plt. Kepala BKN juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke-64 kepada KemenPANRB. Ia berharap ke depan terjalin hubungan yang sinergis dan kolaboratif sehingga seluruh lembaga dalam paguyuban KemenPANRB dapat meningkatkan kinerja sesuai dengan kewenangannya untuk mewujudkan reformasi birokrasi berdampak sesuai dengan arahan Presiden RI.
Penulis: nsp
Editor: des