skip to Main Content

Plt. Kepala BKN Lantik 23 JPT Pratama, Administrator, Pengawas dan Fungsional

Jakarta-Humas BKN, Plt Kepala BKN Bima Haria Wibisana melantik 23 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, Pengawas dan Fungsional pada hari Jumat, (17/02/23). Acara berlangsung secara daring dan luring di Aula Gedung I BKN. Sebanyak 23 pegawai yang dilantik, terdiri dari 7 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, 4 Jabatan Administrator, 10 Jabatan Pengawas, dan 2 Jabatan Fungsional Ahli Pertama.


Bima dalam sambutannya menyampaikan pelantikan ini dilaksanakan untuk mengganti sumber daya manusia yang telah pensiun, mutasi dan mendapatkan penugasan ke bagian lain. “PNS di masa depan perlu memiliki kapasitas generik, karena permasalahan ke depannya akan semakin kompleks. Satu disiplin yng dikuasai saja tidak mampu untuk menangani suatu masalah,” tegasnya.

Lebih lanjut Bima berpesan bahwa diperlukan job enrichment untuk menambah wawasan dan kapasitas pegawai. Rotasi jabatan ini dilakukan agar setiap orang dapat menguasai lebih dari satu bidang. Terakhir Bima harap pejabat yang dilantik mampu mengembangkan unit kerja baru yang akan ditempati.

Penulis: Fatin

Editor: Ratna

Back To Top