skip to Main Content

Kepala BKN Ajak BNPB Menuju Perubahan yang Lebih Baik

Jakarta – Humas BKN, Manajemen ASN harus berfokus pada masa depan, namun untuk mengetahui apa yang terjadi di masa depan, anda harus mengetahui apa yang terjadi saat ini. Hal ini disampaikan oleh Plt. Kepala Badan Kepegawaian Negara Bima Haria Wibisana pada acara Forum Dialog Menuju Perubahan yang Lebih Baik yang diselenggarakan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di Ruang Serbaguna Sutopo Purwo Nugroho Lt. 15, Graha BNPB, Jakarta pada Kamis (15/9/2022).

Lebih lanjut Bima mengatakan, dalam membuat keputusan (decision making) ada hal yang terkadang tidak kita perhatikan. Manajemen perubahan menuntut kita kita mengetahui apa tujuan kita lalu kita lompat langsung ke bagaimana mencapai tujuan tersebut, namun ada 1 hal di tengah-tengah proses tersebut yang perlu kita perhatikan yaitu “sudah di mana kita sekarang”.

“Kita terbiasa terburu-buru kepada solusi, sehingga dalam membuat keputusan menjadi tidak tepat. Oleh sebab itu, dalam membuat perubahan kita wajib mengetahui sudah sampai mana kita saat ini,” ujar Bima.

Kepala BKN memenuhi undangan BNPB untuk memberikan kuliah umum terkait manajemen perubahan. Acara tersebut adalah usaha BNPB untuk mencontoh BKN yang telah berhasil melakukan manajemen perubahan di lingkungan BKN. Acara ini diselenggarakan dalam rangka meningkatkan pola pikir dan budaya kerja Agen Perubahan di lingkungan BNPB.

Penulis: aulia

Back To Top